Ini 5 Objek Wisata Religi di Semarang yang Bisa Dikunjungi

Semarang merupakan salah satu kota di Provinsi Jawa Tengah yang mempunyai akulturasi beragam budaya cukup kental. Masalah kerukunan antar umat beragama di kota lumpia ini tidak perlu diragukan lagi. Ada beragam destinasi wisata yang berlatarbelakang tempat ibadah yang layak dijadikan sebagai destinasi wisata religi. Berikut ini merupakan beberapa objek wisata religi di Semarang yang dapat dikunjungi.

1. Gereja Blenduk

wisata kuliner di semarang

Gereja ini mempunyai nama asli Gereja GPIB (Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat) Immanuel. Namun bentuk atapnya yang mirip kubah membuat gereja ini dikenal dengan sebutan Gereja Blenduk oleh masyarakat. GPIB Immanuel terletak di Jalan Letjend Suprapto 32 Kota Lama, Semarang. Uniknya lagi, gereja ini merupakan gereja Kristen tertua yang ada di Provinsi Jawa Tengah yang telah dibangun sejak tahun 1753 oleh Belanda.

2. Masjid Agung Jawa Tengah

Objek Wisata Religi di Semarang

Masjid Agung Jawa Tengah berada di Jalan Gajah Raya Gayamsari, Semarang, Jawa Tengah. Masjid yang begitu megah ini memiliki luas lahan mencapai 10 hektar serta luas sekitar 7.669 meter persegi pada bangunan induk untuk sholat. Gaya arsitektur bangunannya merupakan perpaduan antara Jawa Tengah dengan Yunani. Pilar-pilarnya yang berbentuk mirip koloseum ada sekitar 25 buah.

3. Sam Po Kong

Objek Wisata Religi di Semarang

Klenteng Sam Po Kong dulunya merupakan bekas tempat persinggahan serta pendaratan pertama seorang Laksamana dari Tiongkok yang bernama Zheng He atau Cheng Ho. Letaknya berada di daerah Simongan, persisnya di sebelah barat daya Kota Semarang. Klenteng ini didominasi dengan warna merah serta nuansa arsitektur seperti di Tiongkok. Ada sebuah tanda yang menunjukkan bahwa bangunan ini merupakan bekas petilasan yang berciri khas Islam, yaitu tulisan yang berbunyi, “Marilah kita mengheningkan cipta dengan mendengarkan bacaan Al Quran,”.

4. Vihara Buddhagaya Watugong Semarang

Objek Wisata Religi di Semarang

Vihara yang satu ini berlokasi di dekat daerah perbatasan Kota Semarang – Kabupaten Semarang (Ungaran), kawasan Pudak Payung, Watugong, Semarang. Bangunan ini merupakan salah satu bangunan tertinggi yang ada di Indonesia. Bahkan Museum Rekor Indonesia (MURI) menetapkan Vihara Buddhagaya Watugong Semarang sebagai vihara tertinggi di Indonesia yang memiliki tinggi bangunan Pagoda sekitar 45 meter. Tak hanya itu saja, di dalam lingkungan vihara ini juga terdapat sebuah patung Buddha dari perunggu.

5. Pura Agung Giri Natha

Objek Wisata Religi di Semarang

Pura Agung Giri Natha merupakan salah satu pura eksotis yang terletak di Jalan Sumbing, Semarang. Apabila dari kawasan Simpang Lima Semarang, Anda bisa menjangkaunya hanya dengan waktu sekitar 5 menit saja. Pura ini berada di kawasan perbukitan, sehingga pengunjung bisa menikmati keindahan Kota Semarang dari tempat ini. Ditambah dengan udaranya yang sejuk, tempat ini semakin nyaman digunakan untuk berwisata. Suasananya hampir mirip dengan suasana alam yang ada di Bali.

Itu tadi beberapa objek wisata religi di Semarang yang sangat populer dan layak untuk dimasukkan ke dalam list liburan. Anda tertarik untuk berwisata religi ke Kota Semarang? Tentu beberapa di atas memang layak untuk dikunjungi bersama keluarga, kerabat, maupun sahabat. Situs-situs religi yang menakjunkan, megah, serta kental akan nilai sejarah telah menanti Anda di kota lumpia ini. Anda akan merasa seperti berwisata di Bali, Arab, China, Tiongkok, bahkan Eropa. Keren kan? Satu kota memiliki banyak atmosfir tempat.

Selain lima tempat wisata religi di atas, sebenarnya masih ada beberapa objek wisata religi lainnya seperti Masjid Besar Kauman, Pagoda Watugong, Masjid Layur Kampung Melayu, Vihara Mahavira Graha, Klenteng Tay Kak Sie, dan Gereja Gedangan.

Untuk masalah transportasi, Anda tidak perlu khawatir karena Kota Semarang yang merupakan kota terbesar ke-5 di Indonesia memiliki akses yang cukup mudah dijangkau. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi, kendaraan umum, bahkan menyewa mobil di beberapa rental mobil di Semarang. Salah satu rental mobil di Semarang yang memiliki kredibilitas tinggi adalah Semberani Rental Mobil Semarang. Anda bisa mendapatkan pelayanan terbaik di rental ini. Mobil yang digunakan rental ini selalu dirawat penggunaannya, sehingga akan nyaman saat digunakan. Sedangkan driver-nya profesional serta sangat memahami lokasi-lokasi wisata yang ada di Kota Semarang. Anda hanya tinggal duduk manis menikmati perjalanan saja.